Alasan Mengapa Anda Harus Beralih Ke Digital Marketing

Lamin Etam – Alasan Mengapa Anda Harus Beralih Ke Digital Marketing. Semakin berkembangnya teknologi menjadi alasan utama mengapa anda harus beralih ke digital marketing, dan kini seorang pengusaha dituntut harus beralih menggunakan media pemasaran secara digital.

Apa itu?

Digital Marketing Merupakan salah satu cara promosi menggunakan media elektronik (digital) atau internet, serta dengan berbagai macam teknik pemasaran.

Saat ini ada banyak media elektronik (digital) yang bisa digunakan untuk akses komunikasi dengan calon pelanggan secara online, seperti Sosial Media (Instagram, Whatsapp), email marketing, blog, dan website.

Selain itu, pemasaran ini juga memiliki banyak perbedaan dengan marketing tradisional, meskipun tujuan keduanya sama.

Yaitu untuk mempromosikan barang atau jasa perusahaan, agar dikenal luas oleh calon pelanggan.

Berikut penjelasan tentang perbedaan keduanya yang harus Anda ketahui.

Perbedaan Tradisional Marketing dengan Digital Marketing.

1. WAKTU & BIAYA.

Perbedaan pertama terletak pada waktu dan biaya untuk membuat sebuah iklan promo.

Tradisional marketing cenderung memiliki waktu atau proses pembuatan iklan yang sangat lama dan rumit, terkadang Anda harus antri dulu dengan pengiklan lainnya.

Selain itu dari segi biaya juga sangat besar, Anda harus banyak mengeluarkan biaya tambahan untuk produksi iklan tersebut.

Sedangkan Digital Marketing, proses pembuatan iklan promo bisa dilakukan dengan cepat serta lebih hemat biaya.

BACA JUGA  Strategi Efektif Jualan Via Youtube: Tips dari Para Ahli

Anda bisa mengatur sendiri kapan dan berapa lama menginginkan iklan tersebut ditayangkan, bahkan tanpa harus mengantri sekalipun.

Anda pun bisa menyesuaikan dan menentukan sendiri anggaran biaya dengan menyesuaikan jangkauan iklan tersebut.

2. CARA KOMUNIKASI.

Tradisional marketing  hanya memiliki komunikasi satu arah saja, artinya pengiklan tidak akan pernah tahu respon apa yang diberikan calon pelanggan setelah melihat iklan tersebut.

Contohnya saat memasang iklan di TV atau surat kabar, maka Anda tak akan pernah tahu bagaimana respon calon pelanggan seperti tertarik atau tidak, senang atau tidak, dan lainnya.

Berbeda dengan marketing secara digital yang bersifat efisien dan efektif, Anda bisa melihat langsung respon calon pelanggan terhadap iklan yang ditayangkan.

Jika mereka kurang puas, maka Anda bisa memperbaiki dan memposting ulang iklan tersebut.

3. TARGET PEMASARAN.

Perbedaan terakhir terletak pada target pemasarannya, marketing secara tradisional hanya memiliki target di satu area tertentu saja.

Hal ini dikarenakan media iklan yang digunakan bersifat terbatas, seperti TV, radio, reklame atau baliho.

Berbeda dengan Digital Marketing yang bersifat luas, iklan yang Anda post akan diketahui banyak calon pelanggan.

Dengan memanfaatkan media internet, maka Anda bisa menjangkau target pemasaran secara besar.

Bahkan setiap pengguna internet bisa dijadikan sebagai target pemasaran.

Gimana apa kah tips ini membuat anda mau beralih ke pemasaran dengan Digital Marketing?

BACA JUGA  Strategi Jitu untuk Meningkatkan Engagement Facebook dalam Waktu Singkat

Semoga bermanfaat…

Salam Hangat

Lamin Etam Advertising